๐ Rabu, 18 Safar 1439 / 08 November 2017
๐ Akhlaq
๐ Kak Lelisya
๐ Mau Dibawa Kemana Masa Depanmu
==========โโโ==========
๐จ๐๐จ๐๐จ๐๐จ๐๐จ
Assalamu’alaikum pejuang muda, bagaimana kabar hari ini? Semoga kita termasuk golongan orang-orang yg pandai mengelola waktu sehingga bukan termasuk golongan orang-orang yang merugi
Coba kita renungkan dengan seksama. Jika masa mudamu berakhir, sementara anda jauh dari Allah, larut dalam kemaksiatan dan dosa, linglung dalam hidup dan tidak mempunyai tujuan yang jelas dan target yang besar, setelah itu berakhir, maka siapa lagi yang akan mengembalikan masa โemasโ (muda) ini dalam hidupmu? Siapa yang akan mengembalikan sepertiga atau setengah kurang lebih dari usiamu? Sementara diantara sunnah (aturan) Allah yang berlaku di muka bumi, bahwasanya segala sesuatu yang telah berlalu tidak akan pernah kembali. Lalu mengapa anda tidak memanfaatkan setiap detik dalam hidup dan setiap saat yang berlalu dalam hidup anda di muka bumi ini?
Dari pernyataan di atas sudah jelas, jika waktu kita dipergunakan untuk hal-hal yang tidak berguna seperti status di FB yang tidak bermakna, maka jadilah kita orang yang merugi. Andai saja kita berpikir secara rasional dan sabar atas segala masalah, maka kita tidak akan mengadu pada teknologi (FB, twitter, sms, dll). Kita seharusnya sadar bahwa hanya Allahlah yang setiap saat ada bersama kita; bahwa Allahlah yang siap mendengarkan keluhan/curhatan kita setiap jam, menit bahkan detik. Dan andai saja kita bisa menggunakan teknologi itu dengan semestinya, pasti kita bukan menjadi orang yang merugi, tapi malah kita bisa menjadi orang yang bahagia entah itu karena bermanfaat untuk orang lain dan sebagainya.
Wallahu alam bii sawwab
๐จ๐๐จ๐๐จ๐๐จ๐๐จ
Dipersembahkan oleh:
www.manis.id
๐ฒSebarkan! Raih pahala
==========โโโ==========
Ikuti Kami di:
๐ฑ Telegram : https://is.gd/3RJdM0
๐ฅ Fans Page : https://m.facebook.com/majelismanis/
๐ฎ Twitter : https://twitter.com/majelismanis
๐ธ Instagram : https://www.instagram.com/majelismanis/
๐น Play Store : https://play.google.com/store/apps/details?id=id.manis
๐ฑ Join Grup WA : http://bit.ly/2dg5J0c