Tauhid Sebagai Landasan Kehidupan Dan Persatuan Kaum Muslim

0
390

🌿🌺🍂🍀🌼🍄🌷🌹

📝 Khutbah Jum’at Oleh: Ustadz Evan S. Parusa (IKADI DIY)

اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ خَلَقَ الْعِبَادَ لِعِبَادَتِه، وَأَمَرَهُمْ بِتَوْحِيْدِهِ وَطَاعَتِه،
أَشْهَدُ أَنْ لَا اِلَهَ اِلَّا الله وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَه، خَضَعَكُلُّ مَخْلُوْقٍ لِجَبَرُوْتِه، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، خَيْرَ أَنْبِيَائِهِ وَأَفْضَلَ رُسُلِه.
اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى حَبِيْبِنَا وَشَفِيْعِنَا وَقُرَّةِ أَعْيُنِنَا مُحَمَّدٍ رَسُوْلِ الله خَيْرِ خَلْقِهِ، وَعَلَى أَلِهِ وَصَحْبِهِ الَّذِيْنَ جَاهَدُوْا فِيْ سَبِيْلِه، وَعَلَى كُلِّ مَنْ نَهَجَ نَهْجَه، وَاسْتَنَّ بِسُنَّتِه.
أَمَّا بَعْدُ؛
فَيَا أَيُّهَا الْحَاضِرُوْنَ، اِتَّقُوْا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَاتَمُوْتُنَّ اِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُوْنَ. قَالَ الله تَعَالَى: أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ: «وَمَا أُمِرُوا إِلَّا لِيَعْبُدُوا اللَّهَ مُخْلِصِينَ لَهُ الدِّينَ حُنَفَاءَ وَيُقِيمُوا الصَّلَاةَ وَيُؤْتُوا الزَّكَاةَ ۚ وَذَٰلِكَ دِينُ الْقَيِّمَةِ» 

Jamaah shalat Jumat yang dirahmati Allah Subhanahu wata’ala 

Pada Jumat yang mulia ini, marilah kita bersama-sama memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah Swt. yang Maha Pengasih, Maha Penyayang, serta Maha Pemberi Petunjuk. Atas limpahan rahmat, nikmat, serta hidayah-Nya semata kita semua dapat hadir menunaikan ibadah di masjid ini. 

Marilah kita tingkatkan kecintaan kepada baginda Rasulullah Saw. yang telah membawa petunjuk kebenaran kepada umat manusia sehingga umat ini dapat lepas dari zaman jahiliyah menuju zaman yang senantiasa terang benderang dengan petunjuk Allah Swt. Semoga kita mendapatkan syafaat Rasulullah Saw. dan juga diberi kekuatan untuk melanjutkan dakwah Beliau Saw. 

Khatib mengingatkan pada diri sendiri dan juga kepada jamaah untuk bertakwa kepada Allah Swt. dengan sebenar-benar takwa. Sungguh, hanya dengan ketakwaan yang benar dan senantiasa terjaga kita akan menjadi muslim yang hakiki. Hal ini sebagaimana Allah Swt. firmankan: 

ُ يَا أَيُّهَا الَْذين آمَنُوا اِتَّقُوا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوْتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُوْنَ

“Wahai orang orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dengan sebenar-benar takwa. Dan janganlah sekali-kali kalian mati kecuali dalam keadaan muslim.” (Q.s. Ali Imran: 102).

Jamaah Jumat yang dirahmati Allah Subhanahu wata’ala

Kita memasuki masa ketika persatuan umat Islam tak lagi utuh sebagaimana sebelumnya. Kita berada di dalam masa ketika keretakan di antara umat Islam semakin lebar. Satu kelompok mencela kelompok yang lain. Satu kelompok berseteru dengan kelompok yang lain. Bahkan, ada pula satu kelompok dari umat Islam berperang dan mengangkat senjata untuk menyingkirkan yang lain. 

Syaikh Salman al-Audah dalam kitab Kaifa Nakhtalif menyampaikan sebagai berikut.

هَؤُلَاءِ تَجَاذَبُوْهُ وَتَنَازَعُوْهُ فَتَقَطَّعَ بَيْنَهُمْ، فَهذَا أَخَذَ طَرْفًا وَهَذَا أَخَذَ طَرْفًا
وَكَانَ المُفْلِحْ عِنْدَ التَّنَازُعِ مَنْ لَمْ يَدْخُلْ فِي التَّنَازُعِ

“Mereka (umat Islam) saling berebut dan saling bertengkar mengenai Islam, maka Islampun hancur di tengah-tengah mereka. Sebagian mengambil sepotong dan sebagian lain mengambil sepotong yang lain. Padahal, yang paling beruntung ketika terjadi pertikaian adalah mereka yang tidak terlibat dalam pertikaian tersebut.”

Fenomena perpecahan ini bermula dari perbedaan di antara umat Islam. Perbedaan ini sebenarnya merupakan sesuatu yang fitrah dan wajar, asalkan masih di dalam syariat Allah Swt. Maka perbedaan adalah rahmat Allah Swt. Tidak layak umat Islam berseteru, berpecah, bahkan bertikai di antara mereka atas dasar perbedaan. Karena sesungguhnya, perbedaan yang diperselisihkan masih jauh lebih kecil dan sedikit dibandingkan dengan persamaan di antara umat Islam. Oleh karena itu, untuk membentuk persatuan umat, langkah yang harus dilakukan antara lain adalah menjadikan tauhid sebagai tuntunan hidup setiap muslim.

Jamaah shalat Jumat yang dirahmati Allah Swt.
Tauhid adalah risalah utama dari kehidupan ini. Allah Swt. telah mengirimkan nabi-nabi dan rasul-rasul untuk senantiasa mengajak manusia bersatu di bawah panji kebenaran, yaitu tauhid. Karenanya Allah Swt. menyampaikan di dalam al-Quran:

وَلَقَدْ بَعَثْنَا فِي كُلِّ أُمَّةٍ رَّسُولًا أَنِ اعْبُدُوا اللَّهَ وَاجْتَنِبُوا الطَّاغُوتَ ۖ

“Dan sungguhnya Kami telah mengutus Rasul pada tiap-tiap umat (untuk menyerukan): sembahlah Allah (saja) dan jauhilah thaghut.‛ (Q.s. An-Nahl: 36).

Ayat ini menjelaskan bahwa rasul yang diutus Allah Swt. seluruhnya memiliki pesan yang sama, yaitu mengajak untuk menyembah Allah saja dan menjauhi bentuk-bentuk kesyirikan. Karenanya kita perlu untuk kembali menyadari bahwa persamaan yang paling penting di antara umat Islam adalah menyembah Tuhan yang sama, yaitu Allah Swt. Dan inilah sumber persatuan kita, yakni tauhidullah, beriman kepada Allah Swt. 

Jamaah shalat Jumat rahimakumullah. Syaikh Yusuf al-Qardhawi di dalam kitab Haqiqah at-Tauhid menyampaikan fungsi tauhid di dalam diri umat Islam. 

Pertama, tauhid akan membebaskan manusia dari semua belenggu yang mengekangnya. Tauhid akan membawa kepada kesadaran yang hakiki bahwa tidak ada yang berhak atas diri dan kehidupannya selain Allah Swt. Maka seorang Muslim yang bertauhid hidup dengan merdeka, tanpa bayang-bayang dominasi dan kekangan makhluk lain. Karena ia meyakini bahwa hidupnya, matinya dan semua yang dimilikinya hanya dipersembahkan kepada Allah.

Kedua, tauhid membentuk kepribadian seorang muslim seimbang. Pemahaman tauhid membawa manusia pada keseimbangan atas berbagai aspek. Seorang muslim sejati tentu sangat takut kepada Allah Swt. lantaran dosa yang dimiliki. Tetapi dengan tauhid, ia tidak putus asa, karena ia senantiasa berharap pada rahmat dan ampunan Allah Swt. Dalam pembahasan ilmu akidah ini disebut dengan Al-Khauf dan Ar-Raja’, yaitu keseimbangan antara ketakutan kepada Allah, dan berharap terhadap rahmat Allah.  

Ketiga, tauhid menjadi sumber ketenangan hati seorang muslim. Tauhid akan membawa seorang muslim mencukupkan diri mereka hanya kepada Allah Swt. dan tidak takut atas prasangka, tipu daya, bahkan kesulitan yang disebabkan oleh makhluk Allah Swt. Bagi seorang muslim asalkan Allah Swt. ridho dengan dirinya itu sudah cukup. 

Keempat, tauhid menjadi sumber kekuatan jiwa seorang muslim. Dengan demikian, seorang muslim tidak mudah bersedih, berputus asa, atau bahkan mengutuki kehidupan, karena sejatinya seluruh kehidupan ini telah diatur oleh Allah Swt. 

Kelima, tauhid menjadi sumber ukhuwah seorang muslim. Persatuan di antara kaum muslimin didasarkan kepada kesamaan kita untuk mengesakan tuhan yang sama, yaitu Allah Swt. Karenanya perbedaan yang ada selama masih berada di dalam ketetapan Allah Swt. tidak menjadikan sesama muslim berseteru dan berpecah. Justru seharusnya menjadikan sesama muslim saling mencintai dan saling mendukung satu sama lain. 

Jamaah shalat Jumat rahimakumullah. 
Dengan menjadikan tauhid sebagai landasan kehidupan seorang muslim, insyaallah, persatuan di antara umat Islam dapat terjaga. Dengan tauhid pula perpecahan di antara umat Islam dapat dicegah. Semoga kita dapat menanamkan jiwa tauhid di dalam diri sehingga kita menjadi penjaga persatuan sekaligus juga menjadi pemersatu umat Islam. 

بَارَكَ اللهُ لِيْ وَلَكُمْ فِي الْقُرْآنِ الْعَظِيْمِ، وَنَفَعَنِيْ وَإِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ اْلآيَاتِ وَالذِّكْرِ الْحَكِيْمِ، وَتَقَبَلَّ اللهُ مِنِّيْ وَمِنْكُمْ تِلاَوَتَهُ، إِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ، فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرّحِيْمِ

Khutbah Kedua

اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَمَرَنَا بِاْلاِتِّحَادِ وَاْلاِعْتِصَامِ بِحَبْلِ اللهِ الْمَتِيْنِ. 
أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ، إِيَّاهُ نَعْبُدُ وَإِيَّاُه نَسْتَعِيْنُ. وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، اَلْمَبْعُوْثُ رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ.

 اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ. 
اِتَّقُوا اللهَ مَا اسْتَطَعْتُمْ وَسَارِعُوْا إِلَى مَغْفِرَةِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ. 
إِنَّ اللهَ وَمَلاَئِكَتَهُ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّ، يَاأَيُّهاَ الَّذِيْنَ ءَامَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا. 
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ كَماَ صَلَّيْتَ عَلَى إِبْرَاهِيْمَ وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيْمَ إنَّكَ حَمِيْدٌ مَـجِيْد، وَارْضَ اللَّهُمَّ عَنِ الْـخُلَفَاءِ الرَّاشِدِيْن، أَبِيْ بَكْرٍ وَعُمَرَ وَعُثْمَانَ وَعَلِيّ، وَعَنِ الصَّحَابَةِ أَجْمَعَيْن، وَعَنَّا مَعَهُمْ بِمَنـِّكَ وَكَرِمِكَ يَا أَكْرَمَ الْأَكْرَمِيْن.
 اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ وَالْمُسْلِمِيْنَ وَ الْمُسْلِمَاتِ اَلاَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَالْاَمْوَاتْ إِنَّكَ سَمِيْعٌ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدَّعَوَاتِ وَيَا قَاضِيَ الْحَاجَاتِ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْن
اَللَّهُمَّ أَعِزَّ اْلإِسْلاَمَ وَالْمُسْلِمِيْنَ، وَأَذِلَّ الشِّرْكَ وَالْمُسْرِكِيْنَ، وَانْصُرْ عِبَادَكَ الْمُوَحِّدِيْنَ.
اَللَّهُمَّ احْفَظِ الْمُسْلِمِيْنَ فِي الْقُدْسِ وَغَزَّةَ وَفِيْ كُلِّ فِلِسْطِيْن، اَللَّهُمَّ كُنْ لَهُمْ عَوْنًا وَنَصِيْرًا
اَللَّهُمَّ عَلَيْكَ بِالْيَهُوْدِ الظَّالِمِيْن، وَالصَّهَايِنَةِ الْغَاصِبِيْن، اَللَّهُمَّ أَحْصِهِمْ عَدَدًا، وَاقْتُلْهُمْ بَدَدًا
اَللَّهُمَّ انْصُرْ إِخْوَانَنَا الْمُسْتَضْعَفِيْنَ فِيْ فِلِسْطِيْن، اَللَّهُمَّ فُكَّ قَيْدَ أَسْرَاهُمْ، وَفَرِّجْ عَنْهُمْ كَرْبَهُمْ، اَللَّهُمَّ اشْفِ مَرْضَاهُمْ، وَقَوِّ عَاجِزيْهِمْ، اَللَّهُمَّ أَعِنْهُمْ عَلَى بَلَائِهِمْ، وَهَوِّنْ عَلَيْهِمْ يَا مَوْلَانَا يَا رَبَّ الْعَالَمِيْن.
اللهم يَا مُسَبِّبَ الْأَسْبَاب، وَيَا هَازِمَ الْأَحْزَاب، إِنَّا نَسْأَلُكَ أَنْ تَنْصُرَ أَهْلَ فِلِسْطِيْن عَلَى مَنْ عَادَاهُم، اللهم سَدِّدْ رَمْيَهُمْ، وَوَحِّدْ صَفَّهُمْ، وَثَبِّتِ الْأَرْضَ تَحْتَ أَقْدَامِهِمْ.
رَبَّنَا اغْفِرْ لَنَا وَلِإِخْوَانِنَا الَّذِينَ سَبَقُونَا بِالْإِيمَانِ وَلَا تَجْعَلْ فِي قُلُوبِنَا غِلًّا لِلَّذِينَ آمَنُوا رَبَّنَا إِنَّكَ رَءُوفٌ رَحِيمٌ
 رَبَّنَا أَفْرِغْ عَلَيْنَا صَبْرًا وَثَبِّتْ أَقْدَامَنَا وَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكَا فِرِينَ
 رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ   
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُونَ وَسَلَامٌ عَلَى الْمُرْسَلِينَ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ
وَلَذِكْرُ اللهِ أَكْبَرُ

🍃🍃🌺🍃🍃🌺🍃🍃


Dipersembahkan oleh : www.manis.id

Follow IG MANIS : http://instagram.com/majelismanis

Subscribe YouTube MANIS : https://youtube.com/c/MajelisManisOfficial

📱Info & Pendaftaran member : https://bit.ly/Joinmanis

💰 Donasi Dakwah, Multi Media dan Pembinaan Dhuafa
An. Yayasan Manis
No Rek BSM : 7113816637
Konfirmasi:
wa.me/6285279776222
wa.me/6287782223130

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here