Memilih Teman

0
43

Ustadzah Ida Faridah

Adik-adik MFT yang dirahmati Allah, apa kabar semuaya? Kali ini kita akan membahas tema Berteman dengan Orang Sholeh dan Sholehah.

Adik-adik, dalam kehidupan sangat dibutuhkan yang namanya teman, teman tidak semuanya harus jadi sahabat, bersahabat harus memilih karna tidak semua orang bisa di jadikan teman. Jika salah dalam memilih sahabat akibatnya akan fatal, berteman dengan orang yang salah bisa berdampak buruk pada kita, berteman dengan orang sholeh dan sholehah akan berdampak baik pada kita. Begitu kuat pengaruh seorang sahabat pada diri kita sehingga kita harus selektif dalam memilih orang yang dekat.

Adik-adik MFT, berteman dengan orang yang salah bisa menjerumuskan kita pada jalan yang tidak benar, jauh dari Allah, jauh dari orang tua bahkan akan mudah sekali meninggalkan kewajiban-kewajiban kita pada Allah, begitu mudah meninggalkan sholat dan begitu mudah masuk dunia hitam. Maka jauhilah teman yang akan mengajak kita pada hal yang negatif

Seorang ulama berkata: “Kufur nikmat adalah tercela dan menenmani orang yang dzalim adalah sial (tidak akan diberi berkah)”.

Rasulullah saw bersabda “Putuskanlah persahabatan dengan orang dzalim”.

Adik-adik semuanya, sementara jika kita bersahabt dengan orang-orang sholeh dan sholehah akan mendekatkan kita pada kebaikan, lebih taat pada Allah, ingat akan dosa dan mengerjakan pekerjaan yang baik-baik dan menjauhi maksiat.

“Jika kalian memiliki seorang teman yang membantu dalam ketaatan pada Allah, maka peganglah dia erat-erat dan jangan kalian lepaskan. Karena mencaru teman baik itu susah tetapi melepaskannya sangat mudah sekali”. (Imam syafe’i)

Beruntunglah kita jika ada dalam lingkungan orang-orang sholeha, bersahabat bukan hanya di dunia akan tetapi bersahaabt pula di akhirat, yang bisa membawa kita makin menjadi manususia lebih baik lg

Wallahu a’alam

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here